-Meja Gambar
-Pensil Gambar
-Penghapus       
-Jangka
-Sablon/Mal
-Rapido
-Penggaris :segitiga,mistar gambar


Meja Gambar

            Meja Gambar yang baik mempunyai bidang permukaan yang rata tidak melengkung. Meja tersebut di buat dari kayu yang tidak terlalu keras misalnya kayu pinus. Sambungan papannya rapat, tidak berongga, bila permukaan diraba tidak terasa ada sambungan atau tonjolan. Sebaiknya meja gambar di buat miring pada bagian atas agar tidak melelahkan di saat sedang menggambar. Meja gambar dapat di atur kemiringannya secara manual maupun hidrolik.
            Ukuran papan gambar di dasarkan pada ukuran kertas gambar, sesuai dengan standar yang telah di tentukan. Tetapi dapat juga di sesuaikan dengan kebutuhan, umumnya ukuran papan gambar :
-lebar              : 90 cm
-panjang          : 100 cm
-tebal               : 3 cm


Pensil Gambar

            Pensil untuk menggambar berbeda dengan pensil yang biasa di gunakan untuk menulis, baik kwelitetnya maupun keras lunaknya. Pensil gambar pada umumnya tidak disertai karet penghapus pada salah satu ujungnya. Selain itu biasanya tingkat kekerasannya dicantumkan pada salah satu ujung pensil. Standar kekerasan pensil dapat dilihat pada tabel di bawah ini :




Keras
Sedang
Lunak
4H
3H
2B
5H
2H
3B
6H
  H
4B
7H
  F
5B
8H
HB
6B
9H
  B
7B

Penghapus

            Kata penghapus memang sudah tidak asing lagi begitu pula dengan jenis-jenisnya yaitu:
-      Penghapus pensil
-      Penghapus tinta
-      Penghapus kapur tulis dll.
Tapi dalam dunia arsitek yang dimaksud adalah penghapus yang di gunakan untuk kertas -gambar. Jadi jenis-jenis penghapus yang dapat di gunakan di kertas gambar adalah penghapus pensil dan juga penghapus tinta. Untuk penghapus pensil biasanya berwarna putih pada umumnya, tapi ada juga yang berwarna hitam dan bermacam pula merknya begitupun juga untuk penghapus tinta.


Jangka

Jangka digunakan untuk menggambar lingkaran atau busur  lingkaran. Jangka mempunyai dua kaki ujung kaki yang satu dari logam runcing yang diperkuat dengan skrup. Sedangkan pada kaki yang lain dapat diisi dengan :
-  ujung pensil
-  trek pen
-  jarum jangka, untuk membagi atau mengukur
-  devider ( jangka tusuk )

Apabila kita hendak membuat lingkaran dengan jari-jari besar  sedangkan kaki jangka tersebut kurang panjang, maka salah satu kakinya perlu disambung dengan kaki sambungan.

Besar kecilnya jari-jari yang dikehendaki dapat diperoleh dengan mengatur sekerup. Waktu menggunakan jangka harus diperhatikan bahwa kedudukan ujung kaki jangka harus tegak lurus pada bidang gambar.

Pensil yang digunakan untuk jangka, sebaiknya berujung pipih dan tajam dan ini biasanya digunakan sebagai gambar awal atau sketsa. Bila sudah benar besar jari-jarinya dapat menggunakan dengan tinta yaitu rapido sesuai dengan ketebalan garis yang dimaksud dan itupun harus ada tambahan alat bantu sebagai penempatan batang rapidonya. Bila menggunakan trek pen harus elbih berhati-hati dengan pengisian tinta pada trek pen. Seterusnya putar secara tegak lurus agar hasil dari tebal tipis garis rata.


 Rapido

Karena penggunaan trek pen dianggap kurang praktis selain  kemungkinan tinta dapat menetes keluar, juga untuk garis dengan ketebalan yang dikehendaki, harus menyetel berkali-kali maka  sekarang banyak juru gambar lebih senang menggunakan rapido. Rapido mempunyai ukuran yang bermacam-macam mulai dari 0,1 mm sampai dengan 2 mm. Untuk memudahkan penelitian pen maka biasanya tiap ukuran ditandai dengan warna tertentu. Macam-macam merk rapido yaitu: Rotring, Staedtler, Faber Castle, Primus.

Cara pemakaian Rapido:
            Dalam menarik garis dengan rapido sebaiknya ditempelkan saja  pada kertas, jangan ditekan, kemudian ditarik dengan kemiringan antara 60º - 80º dari arah kiri ke kanan. Disamping itu jangan menarik garis dari arah atas ke bawah. Apabila jalannya tinta kurang lancar rapido diangkat lalu digoyang- goyang horisontal, kemudian coba dipakai kembali. Bila belum lancar diulang kembali gerakan semula. Apabila tintanya tidak mau keluar mata rapido harus dicuci atau dibersihkan. Apabila tintanya terus-menerus keluar ini berarti pengisian tempat tintanya kurang teliti sehingga dalam tabung tinta terdapat udara  yang menekan sehingga tinta keluar dari mata rapido. Sebaiknya cara mengisi tinta jangan terlalu penuh.


Macam-macam penggaris

Segitiga

Segitiga digunakan untuk menarik garis tegak, miring ataupun sejajar. Bahan yang digunakan kebanyakan mika trasparan karena ringan. Biasanya digunakan sepasang segitiga yaitu segitiga dengan sudut 45o– 45odan segitiga, dengan sudut 60o – 30o
Cara menggunakan :
Sebelum segitiga atau alat jenis ini dipakai, sebaiknya diperiksa dahulu dengan ketentuan kelayakannya sebagai berikut:
     -   tepi mistar (segitiga) harus rata 
     -   harus benar-benar siku (90o )
 Setelah diperiksa dan ternyata alat tersebut dalam keadaan baik, maka segitiga tersebut dapat kita gunakan sesuai dengan fungsinya,  yaitu untuk membuat garis lurus atau membuat garis tegak lurus yang harus diperhatikan dalam hal ini yaitu :
     -   arahkan pensil tegak lurus ( 90o) terhadap segitiga
     -   miringkan pensil 80okearah tarikan garis
     -   dalam menarik garis sambil pensilnya diputa


Mistar Gambar

Mistar gambar digunakan juga untuk menarik garis lurus dalam jarak yang panjang. Mistar gambar (teken haak) biasanya terbuat dari kayu atau mika. Tapi ada juga yang terbuat dari kayu dan mika. Mistar gambar terdiri dari dua bagian yaitu bagian mistar yang panjang dan bagian kepala mistar membentuk sudut 90o. Waktu menggunakan mistar gambar, bagian kepala dari mistar gambar harus dirapatkan pada sisi meja gambar secara dipegang  dengan tangan kiri. Tetapi bagi yang kidal harus mencari alternatif lain yaitu mencari mistar gambar khusus.
Mistar gambar dipakai untuk membuat garis horizontal, dapat juga untuk membuat sudut 30o, 45o, 60o atau 90o dengan pertolongan segitiga. Setelah dipakai sebaiknya mistar digantungkan pada paku agar tidak menjadi bengkok.

Read more



Ada beberapa jernis program aplikasi yang bisa di gunakan untuk menggambar sebuah bangunan antara lain sebagai berikut:
-AutoCAD
-SketchUp
-3D Studio Max

Tentang AutoCAD

Computer Aided Design (CAD) merupakan salah satu cabang dari ilmu komputer grafis. Fungsi dari CAD atau kegunaannya adalah sebagai alat bantu untuk merancang produk bagi perencana atau perancang dalam waktu yang relatif singkat dengan tingkat keakurasian yang tinggi. Dan AutoCAD merupakan salah satu produk program yang d hasilkan oleh CAD.
AutoCAD adalah suatu program komputer yang dikembangkan oleh Autodesk yang biasa digunakan untuk menggambar 2 maupun 3 dimensi. Program ini dapat digunakan dalam semua bidang kerja terutama sekali dalam bidang-bidang yang memerlukan keterampilan khusus seperti bidang Sipil, Arsitektur, Disain Grafik, dan semua bidang yang berkaitan dengan penggunaan CAD (Computer Aided Design). Dari tahun ke tahun program AutoCAD ini terus di kembangkan agar memudahkan pengguna dalam menggunakan pragram tersebut dan kini sudah ada pada versi 2014.
Dalam bidang Teknik Sipil program AutoCAD sangat bermanfaat sekali dalam mempermudah pekerjaan rancang disain bangunan dan menghasilkan gambar yang berkualitas tinggi. Di indonesia masih  sangat jarang orang yang bisa menggunakan program ini karena memang sedikit sulit untuk mempelajari cara kerjanya, dan juga harus bertahap jika ingin belajar menggunakan program AutoCAD ini.

Pengalaman : karena saya seorang siswa SMK yang mengambil jurusan Teknik Arsitek tentu saja saya bisa menggunakan program AutoCAD ini, tapi semenjak dari kelas X saya di ajarkan AutoCAD versi 2008. Dan tahun ini (2014) saya sudah berada di kelas XII. Saya bisa menyimpulkan bahwa menurut saya program AutoCAD ini lebih mudah versi 2008 dari pada versi-versi berikutnya seperti 2010,2014 dll. Karena semua Iconnya muncul dalam 1 toolbar. Misal di dalam toolbar Draw semua Icon seperti Line,Construction Line,Polyline dan yang lainnya tidak ada yang tersembunyi. Kita bisa bandingkan AutoCAD versi 2008 dan 2010.

Tentang SketchUp

SketchUp adalah program pemodelan 3Dimensi yang di kembangkan oleh perusahaan startup@Last Software, Boulder, Colorado yang di rancang untuk Arsitek, insinyur sipil, pembuat film, game developer, dan profesi terkait. Aplikasi ini dirancang untuk menjadi lebih mudah digunakan dibandingkan program CAD 3Dimensi. Program SketchUp ini pertama dirilis pada tahun 2000 tepatnya bulan Agustus dan mendapatkan atau mendaatkan penghargaan Community Choice Award di sebuah pameran pada tahun 2000.
Seiring berjalannya waktu tahun 2007 SketchuP 6 dirilis, yang menampilkan alat-alat baru serta versi Google SketchUp Layout. Vektor 2D Layout termasuk peralatan, serta alat-alat tata letak halaman dimaksudkan untuk memudahkan bagi para profesional untuk membuat presentasi tanpa berkerjasama dengan pihak ketiga program presentasi.
Pada 17 November 2008, SketchUp 7 sudah diluncurkan, dengan kemudahan penggunaan, integrasi SketchUp's Komponen Browser dengan Google 3D Warehouse, Layout 2 komponen dinamis yang merespon tepat untuk scaling dan peningkatan kinerja API Ruby.

Pengalaman : di sekolah saya juga di ajarkan tentang program SketchUp ini, dan jujur saya lebih suka menggunakan SketchUp dari pada AutoCAD 3D untuk membuat gambar 3D. Karena dengan menggunakan SketchUp saya bisa leluasa berimajinasi menuangkan segala ide-ide yang ada kedalam sebuah bentuk bangunan misalkan bangunan rumah. Dan ini beberapa contoh gambar yang telah saya buat menggunakan program SketchUp.








   Tentang 3D Studio Max

3D Studio Max atau biasa dikenal dengan 3D Max adalah suatu software (Perangkat lunak) untuk membuat sebuah grafik vektor 3 dimensi dan animasi. 3D Studio Max dikembangkan dari pendahulunya yaitu 3D Studio for DOS, tetapi untuk platform Win32. Kinetix kemudian bergabung dengan akuisisi terakhir Autodesk, Discreet Logic. Para desain grafis banyak menggunakan software ini digunakan untuk membuat sebuah film animasi, arsitektur rumah, ataupun membuat logo suatu perusahaan.
Untuk menjalankan aplikasi ini dibutuhkan spesifikasi komputer yang cukup tinggi agar mendapat kenyamanan saat menggunakannya, hal ini disebabkan karena banyak proses yang membutuhkan grafik yang tinggi untuk melakukan rendering dan sebagainya.

Masih banyak program aplikasi-aplikasi lain yang dapat di gunakan untuk merencanakan sebuah bangunan, tapi yang saya tahu hanya 3 saja dan mungkin setelah saya lulus lalu melanjutkan bekerja saya akan dapat pengalaman yang lebih tentang program aplikasi-aplikasi yang berhubungan dengan gambar bangunan.
 

Read more
Diberdayakan oleh Blogger.